Tuesday, January 15, 2013

Duduk Bersama Pustakawan Utama dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Saya mewakili Kepala Urusan Pengadaan Perpustakaan Utama Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Yarma, yang berhalangan hadir, untuk mengikuti Rapat Pengadaan Buku DIPA Tahun 2013. untuk seluruh perpustakaan yang ada di UIN Jakarta. Rapat tersebut adalah merumuskan hal-hal yang perlu dipersiapkan oleh masing-masing perpustakaan yang ada di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta untuk mengajukan usulan pengadaan koleksi perpustakaan. Seperti format pengajuan buku yang perlu dibuat dalam file excel, jumlah dana yang dapat diajukan oleh tiap-tiap perpustakaan dan jadwal penyerahan form pengajuan usulan pengadaan koleksi.

Dalam rapat tersebut hadir pula Mahfudz A. Junaedi yang satu bulan yang lalu (10 Desember 2012) dikukuhkan sebagai Pustakawan Utama asal UIN Syarif Hidayatullah Jakarta oleh Perpustakaan Nasional RI, sebagai bentuk penghargaan dan pengakuan atas pencapaian prestasi tertinggi dalam jenjang Jabatan Fungsional Pustakawan. 

Pustakawan Utama adalah jenjang jabatan tertinggi di antara jenjang jabatan pustakawan lainnya.Pengukuhan pada dasarnya adalah bentuk pengakuan dan kepercayaan terhadap keberhasilan dalam mengemban tugas kepustakawanan sekaligus bentuk penghormatan terhadap Pegawai Negeri Sipil yang diangkat sebagai Pustakawan. 

Pustakawan utama adalah Golongan IV/d. Golongan itu sendiri merupakan jabatan fungsional tertinggi bagi jabatan fungsional pustakawan yang setara dengan jabatan fungsional lainnya, seperti jabatan guru besar, guru utama, peneliti utama, dokter utama maupun widyaiswara utama. 

Saat mendengar kiat-kiat yang disampaikan oleh Mahfudz A. Junaedi untuk meraih Pustakawan Utama, 
saya yang belum lama diangkat menjadi pustakawan (baru 16 bulan) tentu menjadi bergairah untuk mengabdikan diri dalam dunia kepustakawanan . Salah satu kiatnya adalah sesering mungkin membuat artikel atau makalah mengenai ilmu perpustakaan.  

Sumber:
http://pustakawan.pnri.go.id//informasi/berita_detail/145 (Diakses pada 15 Januari 2013) 
http://www.ugm.ac.id/index.php?page=rilis&artikel=857 (Diakses pada 15 Januari 2013)